30.7 C
Palu
18 April 2024
Aktivitas

Sosialisasi Program Rekonstruksi Berbasis Komunitas

Jumat, 09 Agustus 2019 SKP-HAM Sulteng mengadakan kegiatan sosialisasi program rekonstruksi pasca bencana berbasis komunitas yang bertempat di salah satu rumah warga. Kegiatan ini bertujuan untuk menggalang dukungan warga dan Pemerintah Desa dalam program yang akan di jalankan oleh SKP-HAM. Kegiatan ini dihadiri oleh pemerintah desa & bebrapa orang perwakilan warga.

Kegiatan ini berjalan dengan baik, warga dan Pemerintah Desa berantusias mendukung rencana kegiatan rekonstruksi yang akan dilakukan di desa Soulowe. Salah satu program yang menurut warga dan Pemerintah Desa menjadi sangat penting bagi mereka adalah kegiatan diskusi kebencanaan.

Berkaitan dengan informasi kebencanaan ini warga kurang mengetahui sehingga menurut mereka kegiatan ini bisa memberikan informasi bahkan pemahaman bagi mereka terkait tentang kebencanaan atau setidaknya mereka mengetahui apa itu sesar palu-koro yang kita ketahui bersama bahwa inilah penyebab terjadinya bencana gempa, tsunami, & liquefaksi di Sulteng.

Selain kegiatan diskusi kebencanaan warga & Pemerintah Desa juga sangat bersyukur dengan program ini karena melalui kegiatan libu ntodea tentang persoalan yang ada di desa. Ini juga menjadi wadah bagi mereka untuk berkesempatan menyampaikan keluh kesa yang dialami terutama untuk menjawab persoalan air yang menjadi masalah utama mereka.

Tulisan terkait

Direktur SKP-HAM Minta Status Kekerasan Seksual kepada Remaja ‘R’ Tidak Boleh Diperdebatkan

SKP-HAM Sulteng

Memupus Stigmatisasi, Menindaklanjuti Pengakuan Presiden atas Pelanggaran HAM Berat Masa Lalu

SKP-HAM Sulteng

Pertemuan bersama Pihak Kelurahan se-Kota Palu

Desmayanto

Tinggalkan Komentar